Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool

Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool – Crawl merupakan perayapan googlebot terhadap blog atau artikel blog, blog yang pernah di crawl oleh googlebot akan disimpan dalam data indek google. Data indek ini yang nantinya akan memudahkan googlebot untuk mengindeks blog anda. Google menyimpan data indek ini berupa URL URL yang pernah di crawl oleh googlebot, URL yang disimpan dapat berupa URL yang hasil pencarian yang ditemukan atau hasil yang tidak ditemukan (page not found). Hasil pencarian yang tidak ditemukan inilah yang nantinya membuat URL yang dituju akan terus terindek sebagai Page not found oleh google.
 
Untuk mengatasi semua masalah ini maka anda harus terlebih dahulu mempunyai akun google webmaster tool. Dengan mendaftarkan blog anda ke google webmaster maka segala aktivitas googlebot terhadap blog anda akan terdeteksi melalui akun google webmaster tool. Page not found yang yang menuju alamat blog anda akan terdeteksi sebagai crawl error di akun google webmaster tool. Dengan google webmaster, crawl error yang telah disimpan di indek google bisa dihapus agar crawl error terhadap blog akan kembali normal.
 
Beberapa penyebab googlebot crawl error terhadap blog atau website
 
1. Terdapat broken link pada blog. Broken link adalah link yang sudah mati contohnya, dalam blog anda terdapat sebuah komentar yang didalamnya terdapat link yang menuju ke halaman lain, kemudian suatu saat halaman yang dituju oleh link tersebut telah dihapus.
 
2. Adanya kesalahan pengetikan alamat, sehingga halaman yang dituju tidak ditemukan oleh google.
 
3. Penghapusan sebuah artikel blog atau penghapusan sebagian halaman blog.
 
4. Penggantian nama domain blog.

Menghapus dan memperbaiki crawl error di google wbmaster tool

1. Pertama anda masuk ke akun google webmaster tool
 
2. Pada menu sebalah kanan silahkan anda klik “ Crawl “ dan dari submenu yang muncul silahkan anda klik “ Crawl errors “ maka akan tampil seperti gambar berikut ini.
 
Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool

3. Silahkan klik daftar URL yang mengalami crawl error, seperti yang terlihat gambar diatas, maka anda akan melihat URL crawl error seperti gambar berikut ini.
 
Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool

4. Selanjutnya copy URL yang terlihat seperti gambar diatas, kemudian klik “ Mark as fixed” untuk menghapus crawl error dari daftar google webaster tool.
 
5. Selanjutnya kembali ke menu sebelah kanan di google webmaster tool anda, cari dan klik menu “ Google index” kemudian dari submenu yang muncul silahkan anda klik “ Remove URLs”. Lebih jelasnya silahkan anda lihat gambar berikut ini.
 
Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool

6. Kemudian silahkan anda cari dan klik “ Temporarily hide”, silahkan anda pastekan URL yang tadinya anda copy, setelah selesai silahkan klik “ continue “. Lebih jelasnya silahkan anda lihat gambar berikut ini.
 
Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool

7. Kemudian akan ada pilihan cara penghapusan crawl error tersebut seperti berikut :
  • .Temporarily hide page from search result and remove from cache
  • Remove page from cache only
  • Temporarily hide directory
8. Silahkan anda pilih sesuai dengan keinginan anda dari pilihan diatas, setelah selesai silahkan klik “submit request” dan selesai.
 
Apabila crawl error yang ada di daftar google webmaster tool anda lebih dari satu crawl error, silahkan lakukan langkah yang sama dimulai dari langkah nomer 3 sampai akhir.
 
Setelah melakukan semua langkah langkah diatas, crawl error yang ada di daftar indek google sedang mengalami proses penghapusan, penghapusan ini akan berhasil sampai googlebot kembali meng crawl situs yang bersangkutan.
 
Untuk memantau crawl error yang terjadi pada blog atau website anda, maka sering seringlah membuka akun google webmaster tool anda, agar crawl error yang terjadi dapat ditangani dengan cepat.
 
Semoga artikel yang saya publikasikan ini bermanfaat bagi anda yang sedang ingin mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool, terimakasih sudah membaca artikel saya yang penuh dengan kesederhanaan, wassalam

1 Response to "Cara mengatasi dan menghapus crawl error di google webmaster tool"

  1. Terima kasih atas info nya,. bermanfaat sekali untuk saya yang pemula

    ReplyDelete

Berkomentarlah dengan sopan dengan tidak mengandung unsur p0rn0, keker@s@n dll. Maaf tidak bisa menampilkan link hidup